Dalil Aswaja
Mengenai Nabi Muhammad ﷺ
(Part. 6 Istri Nabi Muhammad ﷺ)
Sifat Khususiyyah Nabi Muhammad ﷺ
Sifat Khususiyyah (Keistimewaan Khusus) hanya diberikan oleh Allah ﷻ kepada Nabi Muhammad ﷺ . Berikut diantara sifat Khususiyyah Nabi adalah :
1.Boleh menikah lebih dari empat istri
2.Boleh melakukan akad nikah tanpa wali maupun saksi
Jadi, Nabi Muhammad ﷺ memiliki istri lebih dari empat itu bukan karena dorongan nafsu belaka, melainkan karena adanya hikmah dan tujuan berikut:
1.Adanya ikatan kekerabatan yang kuat melalu hubungan perkawinan.
Sehingga, memudahkan Nabi Muhammad ﷺ untuk menangani berbagai macam permasalahan diantara mereka tanpa adanya dinding pemisah dan membantu dalam membela prinsip beliau yang mulia untuk menyebarkan dakwah islam
2.Sebagai pembelajaran bagi ummat Nabi Muhammad ﷺ perihal kehidupan rumah tangga.
Banyaknya istri beliau memiliki beberapa keuntungan bagi ummat beliau, diantaranya adalah mengetahui hal-hal yang dilakukan Nabi Muhammad ﷺ yang tidak terlihat disisi para sahabat, mengetahui tentang hubungan suami istri, mengetahui hukum haid, nifas dan lain-lain.
Setiap istri Nabi memiliki karakter yang berbeda satu dengan lain, hal ini mengandung hikmah agar para wanita menjadikan beliau contoh dalam membangun rumah tangga, sesuai dengan karakternya masing-masing. Setiap istri beliau memiliki tugas untuk melaksanakan apa yang telah Allah ﷻ embankan kepada Nabi Muhammad ﷺ baik dalam menyampaikan kerasulan, melaksanakan amanah, dan mengajari kaum muslimin ajaran agama Islam.
3.Mengasuh dan menjaga wanita yang sudah tak bersuami.
Sebagian besar dari istri-istri beliau telah bercerai dari suami mereka. Sehingga, agar hidupnya tidak terlantar, Nabi Muhammad ﷺ menikahi mereka untuk diasuh dan dijaga.
Jadi, bagaimana mungkin kita membenarkan statement yang mengatakan Nabi Muhammad ﷺ sebagai laki-laki yang bernafsu besar yang sering digaungkan oleh orang-orang kristen dan para orientalis?
Padahal, Nabi Muhammad ﷺ menikah pertama kali dengan Sayyidah Khodijah yang berumur 40 tahun dan sama sekali tidak menikahi wanita lain selama beliau masih hidup!
Apalagi, kapankah Nabi Muhammad ﷺ memiliki waktu luang untuk bersenang-senang dengan istrinya sedangkan waktunya penuh untuk berdakwah dan beribadah kepada Allah ﷻ ?
Semua hal yang menjelekkan Nabi Muhammad ﷺ hanyalah sebuah doktrin yang menggiring kita untuk membenci dan melawan Nabi Muhammad ﷺ dan Ummat Islam secara umum.
Rasulullah adalah makhluk Allah paling sempurna. Jadi, bijaklah dalam mengelola informasi !
(as Sayyid Muhammad bin Alwi bin Abbas al Maliki al Makkiy al Hasaniy dalam Jalau’ al-Afham syarah Aqidah al ‘Awam, hal 97-99)
BuyaSoni Media ????️
FB, Youtube : Buya Soni
IG : @buyasoni @daarulhidayah
Telegram : Buya Soni Official
Website : www.daarulhidayah.com
========= ❁❁❁❁ =========
???? WA Grup Buya Soni
☏ 0853-2335-5549
???? Diizinkan untuk di sebarluaskan